Sabtu, 16 Februari 2013

De Gea: Sundulan Ronaldo Sulit Dihentikan

Kiper Manchester United, David De Gea, bicara mengenai gol sundulan Cristiano Ronaldo saat menghadapi Real Madrid. Kiper asal Spanyol itu juga tidak ingin terbuai dengan pujian yang didapatnya.


Setelah tidak bisa jauh dari kritikan dalam satu bulan terakhir, De Gea tiba-tiba menjadi pahlawan MU ketika melawan Madrid pada leg 1 babak 16 besar Liga Champions, Rabu 13 Februari 2013 waktu setempat.

Permainan gemilang De Gea membuat pemain Los Blancos frustrasi. MU pun meraih modal penting untuk menjalani leg 2 di Old Trafford setelah bermain imbang 1-1 di Santiago Bernabeu.

Hanya sundulan Ronaldo pada menit ke-30 yang mampu menggetarkan gawang De Gea. CR7 melompat sangat tinggi untuk menyambut umpan Angel Di Maria dari sisi kiri. Patrice Evra hanya terdiam, dan penyelamatan De Gea gagal menghentikan sundulan Ronaldo.

"Itu gol yang sangat hebat, dan saya tidak mampu menjangkaunya. Tapi, kami tahu pertandingan ini sangat sulit. Terutama ketika serangan balik, karena pemain-pemain Madrid sangat cepat," ujar De Gea seperti dilansir The Sun.

De Gea mendapat banyak pujian atas permainan apiknya di Bernabeu, terutama dari manajer Sir Alex Ferguson. Namun, mantan kiper Atletico Madrid itu enggan terbuai dengan semua pujian tersebut.

"Saya pernah bermain di Bernabeu beberapa kali sebelumnya, ini stadion yang sangat besar. Tapi, ketika berada di lapangan, Anda lupakan segalanya. Pesta ini belum berakhir. Kita membicarakan Real Madrid, salah satu klub terbaik di dunia," ucap De Gea.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar